Pendakian Gunung Penanggungan via Kesiman


Jalur pendakian Gunung Penanggungan via Kesiman baru ada sekitar bulan Mei 2017, saat kami bersih gunung Penanggungan via 3 jalur (Tamiajeng, Jolotundo, Watukosek). Saat itu teman-teman dari desa Kesiman turut serta namun masih belum resmi mendirikan pos perijinan.
Sekitar 1 tahun kemudian, gantian kami yang ikut tanam pohon di Penanggungan via Kesiman. Baru kali itu tau basecamp pendakiannya.
Jadi jalur paling mudah kalau kita lewat Pandaan. Dari jalan di belakang masjid Cheng Ho, kita ikuti petunjuk arah ke Pos Pengamatan Gunung Arjuno, sampai tiba di warung yang sisi kirinya ada jalan menanjak dan papan petunjuk Pos Pendakian Penanggungan. Naik saja ke jalan menanjak ini, lalu langsung belok kanan, dan parkir di rumah pertama di kanan jalan dengan halaman yang luas.
Halaman luas ini bisa kok dipakai untuk parkir motor maupun mobil, jadi jangan khawaitr, hanya saja, naiknya yang curam :D

Ada 2 kamar mandi di pos perijinan dan sebuah warung milik ibu pemilik rumah basecamp.
Jalur trekkingnya dimulai dari jalan berumput di depan pos perijinan, naik tipis-tipis lewat perkebunan warga. Jalannya masih lebar dan bisa muat mobil. Memang biasanya mobil jeep juga masih lewat sampai pos Leses, kok ;)
Banyak jalan potong di sini, ikuti saja jalan paling besar sampai kita menjumpai area bekas galian yang lebar dengan petunjuk seperti ini:
Masih terus jalan lebar ya, dan landai dengan view seperti ini.

Ketika jalan mulai membelok ke kanan dan menanjak, tandanya kita sudah dekat ke pos Leses.

Leses, shelter pertama sebelum pos 1
Di pos Leses ada shelter, jalan di depnnya besar sehingga mobil biasa putar balik di sini. Namun hati-hati kalau duduk di tanah di area ini, semutnya buanyakkk...wkwkwkwk..























Comments